![]() |
Tomi SY dan Pak. Tama yang sedang memikul kincir PLTA |
Tau
Pabbiring ‘E, Info – Salah satu titik wilayah di Desa
Kahayya, Kindang yang terdapat Daerah yang tidak memiliki suplai listrik dari
PLN Kab. Bulukumba ternyata terdapat warga yang tidak mengeluhkan kondisi
tersebut ke Pemda Bulukumba.
Pak Tama salah satu
warga desa kahayya yang telah membangun Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)
sehingga warga desa kahayya dapat menikmati penerangan listrik tanpa melibatkan
peran Serta Pemerintah daerah dalam pembangunan PLTA tersebut. Dengan
keswadayaan Masyarakat, Pak Tama yang juga inisiator pembangunan Pembangkit
Listrik Tenaga Air (PLTA) telah memperlihatkan potensi kemampuan diri dan
memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat Kahayya.
Pak Tama mengaku, telah
lama menunggu program listrik masuk desa, hingga sampai pada puncak
keputusasaan akhirnya dia berinisiatif untuk membangun pembangkit listrik
tenaga air (PLTA).
“Kami putus asa
menunggu listrik untuk masuk kedesa, tapi sudah lama tidak datang – datang juga,
jadi saya berinisiatif buat sendiri, modal yang saya pakai pun dari kredit di
bank” Ucap Pak Tama, Minggu (31/05/2015).
Sementara Tomi Satria
Yulianto yang sempat melakukan diskusi panjang dengan Pak. Tama saat melakukan
kunjungan di desa Kahayya sangat mengispirasi inisiatif warga kahayya terkhusus
Pak Tama.
“Saya sangat apresiasi,
ini inisiatif yang menginspirasi bagaimana potensi masyarakat didorong untuk
perubahan. Pak Tama, beliau warga yang keren” Singkat Tomi saat di
Konfirmasi terpisah. (*)